Ketua Dewan Pers Independen Lantik DPD Dan DPC SPRI Se Provinsi Lampung

14.01

SEGALOW, KabarXXI.Com  – Ketua Serikat Pers Republik Indonesia (SPRI) Haintje G. Mandagi yang juga sebagai Ketua Dewan Pers Independen DPI) dijadwalkan menghadiri acara seminar dan pelantikan kepengurusan DPD dan DPC Serikat Pers Republik Indonesia (SPRI) yang akan diselenggarakan pada Selasa 30 April 2019 di Balai Keratun Kantor Gubernur Lampung.

Acara pelantikan Serikat Pers Republik Indonesia (SPRI) Indonesia ini merupakan pelantikan pertama kepengurusan DPD dan DPC diseluruh Provinsi Lampung. Dalam pelantikan tersebut SPRI mengundang Gubernur Provinsi Lampung, Bupati dan Wali Kota se-Provinsi Lampung dan Pejabat-pejabat Dinas lainnya. dan hal ini akan menjadi Pilot Project bagi seluruh Kepengurusan DPD dan DPC SPRI di Daerah lain.

“Ini menjadi pintu gerbang, dan tentu akan menjadi pekerjaan rumah bagi DPD Kepri agar menjadi terdepan dalam mengcounterkan berita hoax, SPRI Juga mengajak beberapa Instansi, Lembaga, maupun Elemen masyarakat dan kepemudaan untuk dapat bersinergi dalam membantu pemberitaan dan memberikan ruang untuk menjadikan wadah keterbukaan informasi publik dalam kamajuan profesi kewartawanan di Indonesia khususnya di Provinsi Lampung, sehingga menjadi sumber informasi yang update dan anti hoax, dan dimana SPRI juga hadir untuk menentang kriminalisasi, diskriminasi pers selama wartawan menjunjung tinggi kode etik jurnalistik pada saat menjalankan tugas jurnalistiknya,” ucap Ketua DPD SPRI Lampung Herwandi.


Ditambahkanya, Organisasi pers ini, bukan sekedar mempersatukan insan pers dan media semata, namun, bercita cita untuk mensejahterakan insan pers dan pemilik media online maupun cetak yang ada di Indonesia khususnya di wilayah Provinsi Lampung.

“Semoga dengan lahirnya SPRI , media online dan cetak mampu bersaing dan berkembang sebagai sebuah industri bisnis yang tetap berpegang teguh pada prinsip prinsip pers yang independen dan profesional melalui pembinaan dan peningkatan mutu para insan pers yang tergabung dalam SPRI,” kata pria yang akrab disapa Herwandi ini.

Masih menurut Herwandi setelah dilantik, DPD dan DPC SPRI Optimis tampil didepan dalam memerangi berita hoax dan yellow journalisme. 

“Kita siap melawan berita hoax dan yellow journalisme, karena hal ini akan menjadi ancaman terhadap ke independensian dan profesionalime jurnalis,” ujarnya.

Ia juga berharap acara pelantikan DPD SPRI Lampung dan DPC SPRI se-Provinsi Lampung ini bisa sukses tanpa halangan suatu apapun. (Tengku)



source http://www.kabarxxi.com/2019/04/ketua-dewan-pers-independen-lantik-dpd.html

Kedapatan Bawa Sajam, 43 Pelajar di Kragilan Diamankan Polisi

14.01

SERANG, KabarXXI.Com – Sebanyak 43 pelajar dari salah satu Sekolah Menegah Kejuruan Negeri (SMKN) yang berada di wilayah Kabupaten Serang, Banten, diamankan oleh jajaran Polsek Kragilan, Polres Serang, Polda Banten, karena tertangkap tangan membawa senjata tajam (sajam) saat bergerombol di Jalan Raya Serang - Jakarta tepatnya di Desa Kragilan, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang Banten, Senin, 29 April 2019.

Kapolsek Kragilan, Kompol Andie Firmansyah mengatakan, bahwa pihaknya menduga para pelajar tersebut hendak melakukan tawuran dengan pelajar dari sekolah lain yang melintas di kawasan Kecamatan Kragilan.

"Atas informasi warga yang melihat ada gerombolan pelajar yang nongkrong dan hendak mencegat pelajar dari sekolah lain, jajaran Polsek Kragilan langsung mendatangi lokasi," ujar Kapolsek.

Kompol Andie Firmansyah juga menjelaskan, bahwa dari 43 pelajar yang diamankan tersebut, petugas berhasil mengamankan berbagai jenis senjata tajam berupa satu bilah celurit, satu buah pipa besi, dan satu buah palu. Diduga sajam tersebut akan  digunakan untuk melakukan tawuran.

"Beruntung kami cepat datang ke lokasi dan dapat mencegah terjadinya tawuran. Seluruh pelajar tersebut saat ini sudah kami amankan di Mapolsek Kragilan," jelas Kompol Andie Firmansyah.

Diketahui, 43 pelajar yang ternyata baru pulang sekolah tersebut, para orangtua pelajar pun diminta untuk datang ke Mapolsek Kragilan. Sedangkan, yang terbukti membawa sajam akan diproses lebih lanjut.

"Bagi yang terbukti membawa sajam akan akan dikenakan Undang-Undang Darurat Nomor 12 Tahun 1951 dengan ancaman 10 tahun penjara," tutup Kompol Andie Firmansyah. (rls/red)


source http://www.kabarxxi.com/2019/04/kedapatan-bawa-sajam-43-pelajar-di.html
Pria Ini Rela Lakukan Operasi Plastik Demi Punya Perut Six Pack, Hasilnya Bikin Geleng Kepala

Pria Ini Rela Lakukan Operasi Plastik Demi Punya Perut Six Pack, Hasilnya Bikin Geleng Kepala

14.01

Pihak rumah sakit di Bangkok ini pun telah mengembangan metode dari metode yang telah ada sebellumnya. Mereka pun meyakinkan jika fasilitas yang diberikan benar-benar fasilitas terbaik. Sehingga hasilnya tak akan mengecewakan.

“Kami adalah rumah sakit berlisensi dan sah, tidak seperti banyak klinik bedah kosmetik lainnya di Thailand. Yang berarti, kami memiliki akses ke obat-obatan bius dan berkualitas. ” Ujar Raweewat selaku CEO Rumah Sakit Masterpiece.

Ia pun menyatakan jika, 90 persen pasien yang melakukan operasi plastik perut six pack merasa puas. Selain itu, kebanyakan pasien yang melakukan operasi plastik tersebut merupakan seseorang yang gemar olah raga, tapi tak memiliki perut six pack.

Salah satu yang melakukan operasi perut six pack di rumah sakit tersebut ialah Ome Pangpaparn. Ome Pangpaparn sendiri merupakan seorang model yang cukup terkenal di Thailand. Ia pun melakukan operasi plastik tersebut karena tak memiliki perut six pack meski rajin berolahraga. Selain itu, Ome pun tak menutupi jika ia melakukan operasi perut six pack.

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2PCqtTD
April 29, 2019 at 07:35PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2PCqtTD
via IFTTT

Kodim 0802/Ponorogo Gelar Tes Garjas Periodik

14.01

PONOROGO, KabarXXI.Com – Untuk mengetahui sejauh mana tingkat kemampuan dan kebugaran fisik prajuritnya, Kodim 0802/Ponorogo melaksanakan kegiatan tes kesegaran jasmani (garjas) secara berkala.

Tes kesegaran jasmani periodik yang dilaksanakan di lapangan Merak dan lapangan apel Makodim 0802/Ponorogo ini diikuti oleh seluruh anggota, baik Tamtama, Bintara maupun Perwira, Senin, 29 April 2019.

Pasi Pers Kodim 0802/Ponorogo, Kapten Czi M. Fachrodji mengatakan, bahwa dalam kegiatan tersebut pihaknya memberikan penekanan kepada para peserta garjas. 

“Sesuai arahan dari Komandan Kodim, mari kita sama-sama laksanakan kegiatan ini dengan penuh tanggung jawab. Tes garjas ini bertujuan untuk membina dan menjaga kesegaran jasmani prajurit dan sekaligus untuk mengukur kemampuan dan kesehatan kita semua guna mendukung pelaksanaan tugas pokok kita,” katanya.

Pasipers juga mengingatkan tentang keamanan dalam pelaksanaan kegiatan.

“Saya mengingatkan kepada semuanya agar selalu mengutamakan dan menjaga faktor keamanan dalam setiap pelaksanaan garjas ini. Yang tahu kondisi dan kemampuan fisik kita adalah diri kita masing-masing. Di sini ada tim medis, ada provoost dan ada tim Jas dari Korem yang siap memandu dan mengawasi pelaksanaannya,” jelas Pasi Pers.

Tes Kesegaran Jasmani yang dilaksanakan anggota Kodim 0802/Ponorogo kali ini meliputi kesegaran “A” lari dengan menempuh waktu selama 12 menit dan kesegaran “B” yang terdiri dari Pull Up, Sit Up Twist, Push Up, Lunges, Suttel Run dan renang gaya dada jarak 50 meter. (rls/red)


source http://www.kabarxxi.com/2019/04/kodim-0802ponorogo-gelar-tes-garjas.html

Tuntut Pemilu yang Jujur dan Adil, FPUIB Sampaikan Pernyataan Sikap kepada KPU

14.01

SERANG, KabarXXI.Com – Ratusan massa yang tergabung dalam Forum Persaudaraan Umat Islam Banten (FPUIB) menggelar aksi damai di depan kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Banten, Senin, 29 April 2019.

Dengan membawa perlengkapan poster, alat pengeras suara, spanduk, dan mobil komando, massa aksi menyuarakan suara untuk Pemilu yang Jujur, Adil dan Transparan.

Aksi dipimpin oleh Ketua FPUIB Ustad Zaenal Mutaqin, dan didampingi Ketua FPI Kota Serang Ustad Nasehudin, Pimpinan Ponpes Al Islam Cipocok Jaya Ustad Enting Abdul Karim, Lc. Pimpinan Ponpes Al Irsyad Waringin Kurung Ustad Bochori Pimpinan Ponpes Al Bantani Dalung Ustad M. Shodiq, Pimpinan Ponpes Darussalam Kuranji Taktakan KH. Jawari, Pimpinan Ponpes Sabilulrahman Walantaka Ustad Opa Mustofa, Pimpinan Ponpes Ardaniah Taktakan Sudrajat Ardani, serta para tokoh tokoh agama lainnya. 

Perwakilan FPUIB Ustad Nasehudin dalam orasinya menyerukan bahwa pada tanggal 17 April, masyarakat sudah melaksanakan hak konstitusional, dari mulai 17 April 2019 sampai saat ini, diduga telah dipertotonkan berbagai bentuk kecurangan. 

"Kami disini menyampaikan aspirasi agar KPU Provinsi Banten menyampaikan ke Pusat, untuk segera menghentikan kecurangan-kecurangan yang terjadi saat pemilu 2019. Kami juga berharap, KPU Provinsi Banten tetap profesional dan jujur serta adil dalam menyelenggarakan Pemilu," kata Ustad Nasehudi yang juga Ketua FPI Kota Serang ini.

KPU Provinsi Banten pun menerima massa FPUIB untuk audensi yang dihadiri oleh Ketua KPU Banten Wahyu Furqon, Kapolres Serang Kota AKBP Firman Affandi, Dandim 0602/Serang Letkol Inf Erwin Agung, Pimpinan Ponpes Al Islam Cipocok Jaya Ustad Enting Abdul Karim, Pimpinan Ponpes Sabilulrahman Walantaka Ustad Opa Mustofa, Mujahid 212 KH Maruf, FPI Pandeglang Ust Afan Ma’mun, Pimpinan FPI Prov. Banten KH Fahruroji. 

Dalam audiensi, Pimpinan Ponpes Al Islam Cipocok Jaya, Ustad Enting Abdul Karim menyampaikan, bahwa kedatangan pihaknya di kantor KPU sebagai silaturahmi, sambil mengingatkan bahwa KPU harus jujur dan adil.

"Kami ke sini bukan untuk unjuk rasa, namun untuk bersilaturahmi sesuai dengan arahan Kapolres Serang Kota. Kami juga tidak mengirimkan banyak massa karena kami hanya memberikan support kepada KPU," ucapnya. 

Sementara itu, Ketua KPU Banten, Wahyu Furqon mengatakan, bahwa tidak akan ada kecurangan di Provinsi Banten. Bila ada kesalahan, Ia meminta kepada masyarakat untuk menegurnya. 

"Apabila ada yang salah pada saat proses Pemilu, maka berikan teguran kepada kami. Kami akan merasa terbantu, dan kami tidak akan merubah hasil dari pada hak masyarakat yang sudah menentukan hak pilihnya. Intinya, kami sebagai penyelenggara tidak akan main-main dalam merekap hasil suara, dan sampai dengan saat ini, PPK pun belum selesai. Apabila ada kesalahan, maka silahkan lihat C1 plano karena C1 plano bisa didokumentasikan dan menjadi patokan hasil penghitungan pada saat berlangsung penghitungan di TPS," tutur Wahyu. 

Dalam penutup aksi damai, FPUIB membuat pernyataan sikap tentang tuntutan KPU jujur, adil dan transparan yang isinya diantaranya: 

1. FPUIB meminta KPUD Banten untuk menyelenggarakan Pemilu secara jujur, adil dan transparan. 

2. FPUIB menyerukan kepada Bawaslu untuk mendiskualifikasikan pasangan Capres dan Cawapres yang secara terstruktur, sistematis dan masis melakukan kecurangan dan kedzoliman. 

3. FPUIB menolak Pemilu Ulang.

4. FPUIB menyerukan kepada KPU sebagai penyelenggara Pemilu, untuk tidak diam menyikapi jatuhnya korban yang mengarah kepada indikasi kejahatan terstruktur yang harus dipertanggungjawabkan KPU.

5. FPUIB menyerukan aparat keamanan harus bersikap netral tidak boleh condong terhadap satu pihak manapun dan harus ikut mengamankan Pemilu 2019 sampai tuntas. 

(Widya)


source http://www.kabarxxi.com/2019/04/tuntut-pemilu-yang-jujur-dan-adil-fpuib.html

Pemkab Tangerang Beri Reward Motor kepada Penyumbang Pajak Terbanyak

14.01

TANGERANG, KabarXXI.Com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Tangerang memberikan reward berupa motor operasional kepada Camat, Lurah dan Kades yang membantu meningkatkan perolehan hasil Pajak Bumi dan Bangunan (PBBP) di wilayahnya.

Motor Yamaha NMax diberikan secara simbolis oleh Bupati Tangerang A. Zaki Iskandar dalam upacara Hari Otonomi Daerah, yang diberikan kepada Camat Kelapa Dua, Camat Cisauk, Camat Rajeg, Camat Pasar Kemis, Camat Cisoka, Camat Tigaraksa, Camat Kemeri, Camat Kronjo, Lurah Pakulonan Barat Kec Kelapa Dua, Lurah Mekar Bakti Kac. Panongan, Lurah Selembaran Jaya, Kades Tapos, Kades Babakan Asem, di lapangan Maulana Yudha Negara, Senin, 29 April 2019.

Bupati Tangerang dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada Badan Pendapatan Daerah yang telah melakukan inovasi layanan publik yang baik dalam upaya memudahkan masyarakat untuk bisa menunaikan kewajibannya membayar PBB kepada Pemerintah Daerah.

"Terimakasih kepada Camat, Lurah dan Kades yang telah meningkatkan kinerjanya dengan baik serta masyarakat Kabupaten Tangerang yang membayar PBB," kata Bupati A. Zaki Iskandar di depan rekan-rekan media.

Kepala Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Tangerang, H. Somaatmaja menjelaskan, pada Tahun 2018 lalu, capaian realisasi PBB Kabupaten Tangerang berhasil mencapai kurang lebih Rp 372.000.000.000, atau sebesar 112,7 % dari target yang ditetapkan yakni Rp 330.000.000.000. Tentunya ini merupakan suatu prestasi yang baik dan patut untuk terus ditingkatkan. 

"Capaian tersebut berkat kerja keras aparat di wilayah, dan masyarakat yang semakin hari semakin sadar akan pentingnya pembangunan daerah melalui PAD PBB," kata Soma setelah memberikan hadiah motor kepada para Camat.

Sementara itu, Kepala Bidang PBB dan BPHTB, Dwi Chandra Budiman mengatakan,  bahwa prestasi ini tentunya juga berkat partisipasi dan kerjasama yang baik dari seluruh lapisan elemen masyarakat Kabupaten Tangerang, sebagai wajib pajak yang baik yang tentu saja patut untuk diapresasi. Semoga ini bisa membantu proses penyelenggaraaan Pemerintahan dan layanan publik kepada masyarakat agar semakin baik. 

"Ini semua kerja keras kita bersama memajukan wilayah Kabupaten Tangerang. Untuk itu, ulah poho mayar PBB," tutup Dwi Chandra Budiman yang juga mantan Kasubag Pemberitaan Bagian Humas dan Protokol ini. (J.Sianturi)


source http://www.kabarxxi.com/2019/04/pemkab-tangerang-beri-reward-motor.html

Cek Ketersediaan Sembako, Kapolda Banten Bersama Gubernur Sidak ke Pasar Rau

14.01

SERANG, KabarXXI.Com – Untuk menekan tingginya harga sembako di pasaran menjelang Ramadhan, Kapolda Banten Irjen Pol Tomsi Tohi bersama Gubernur Banten Wahidin Halim melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke Pasar Rau, Kota Serang, Senin, 29 April 2019.

Di lokasi Pasar Rau, Kapolda Banten bersama Gubernur yang didampingi Kepala Dinas Perdagangan Banten, Babar Suharso, dan Kepala Dinas Perdagangan Kota Serang Ahmad Benbela, langsung turun memantau harga sembako pada kesempatan itu Kapolda berbincang-bincang dengan para pedagang beras, cabai, bawang, telur hingga daging sapi dan ayam, untuk menanyakan stok kebutuhan untuk puasa.

"Sejauh ini kita temukan untuk stok kebutuhan cukup sampai Lebaran nanti. Seperti cabai merah, cabai hijau dan bawang," kata Kapolda kepada wartawan sambil melihat dagangan.

Kapolda mengatakan, bahwa tentunya ini diharapkan tidak ada perubahan ataupun kekurangan stok sembako sampai Lebaran. Untuk harga-harga relatif masih normal, meski ada beberapa sembako yang mengalami kenaikan.

Usai melakukan sidak ke Pasar Rau, Kapolda bersama rombongan melanjutkan perjalanan untuk Sidak ke Gudang Bulog untuk memastikan stok beras untuk bulan puasa terpenuhi.

"Untuk beras masih terlihat tercukupi sampai Lebaran. Demi meningkatkan pelayanan dan menjawab kebutuhan masyarakat di bulan puasa maupun sampai Lebaran nanti, kita akan lakukan pengecekan secara berkala agar harga tetap stabil dan stok tercukupi," pungkasnya. (rls/red)


source http://www.kabarxxi.com/2019/04/cek-ketersediaan-sembako-kapolda-banten.html