Gubernur-DPRD Sultra Tolak Kedatangan 500 TKA China, Akan Surati Jokowi

08.20
Gubernur-DPRD Sultra Tolak Kedatangan 500 TKA China, Akan Surati Jokowi - Hallo sahabat IFKNews, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Gubernur-DPRD Sultra Tolak Kedatangan 500 TKA China, Akan Surati Jokowi, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel IFKNews Sekilas Politik, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Gubernur-DPRD Sultra Tolak Kedatangan 500 TKA China, Akan Surati Jokowi
link : Gubernur-DPRD Sultra Tolak Kedatangan 500 TKA China, Akan Surati Jokowi

Baca juga


Gubernur-DPRD Sultra Tolak Kedatangan 500 TKA China, Akan Surati Jokowi

Beritaterheboh.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) bersama DPRD sepakat menolak rencana kedatangan 500 tenaga kerja asing (TKA) asal China. TKA dari China itu rencananya akan bekerja di perusahaan pemurnian nikel (smelter) PT VDNI (Virtue Dragon Nickel Industry) di Morosi, Kabupaten Konawe.

"Meskipun rencana kedatangan TKA tersebut merupakan kebijakan pemerintah pusat dan sudah melalui mekanisme protokol COVID-19, namun suasana kebatinan masyarakat di daerah belum ingin menerima kedatangan TKA," ujar Gubernur Sultra Ali Mazi di Kendari, seperti dilansir Antara, Rabu (29/4/2020).

Karena itu, Ali Mazi berharap rencana kedatangan TKA China itu ditunda. Hal itu untuk menghindari adanya reaksi masyarakat seperti yang terjadi beberapa waktu lalu saat kedatangan 49 tenaga kerja asing.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Sultra Muhammad Endang menegaskan semua pimpinan DPRD siap membuat pernyataan resmi yang ikut ditandatangani Gubernur dan Forkopimda Sultra, guna meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) membatalkan kebijakan tersebut.

"Kami akan menggelar sidang paripurna untuk mengirim surat ke Presiden agar membatalkan rencana kebijakan izin kedatangan 500 TKA tersebut," ujar Muh Endang yang juga politisi Partai Demokrat Sultra itu.

Sebelumnya, perusahaan pemurnian nikel PT VDNI yang berada di Morosi sudah mendapat izin dari pemerintah pusat untuk mendatangkan TKA asal negara China pada 22 April lalu. Namun kebijakan tersebut pun ditolak, karena suasana kebatinan masyarakat yang sedang menghadapi pandemi COVID-19.(detik.com)



from Berita Heboh https://ift.tt/2W4935W
via IFTTT


loading...

Demikianlah Artikel Gubernur-DPRD Sultra Tolak Kedatangan 500 TKA China, Akan Surati Jokowi

Sekianlah artikel Gubernur-DPRD Sultra Tolak Kedatangan 500 TKA China, Akan Surati Jokowi kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Gubernur-DPRD Sultra Tolak Kedatangan 500 TKA China, Akan Surati Jokowi dengan alamat link https://ifknews.blogspot.com/2020/04/gubernur-dprd-sultra-tolak-kedatangan.html

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Tidak ada komentar:

Posting Komentar