Viral Lindungi Pizza dari Disinfektan, Driver Ojol Diganjar Penghargaan dari Gojek dan Pizza Hut

08.53
Viral Lindungi Pizza dari Disinfektan, Driver Ojol Diganjar Penghargaan dari Gojek dan Pizza Hut - Hallo sahabat IFKNews, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Viral Lindungi Pizza dari Disinfektan, Driver Ojol Diganjar Penghargaan dari Gojek dan Pizza Hut, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel IFKNews Sekilas Politik, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Viral Lindungi Pizza dari Disinfektan, Driver Ojol Diganjar Penghargaan dari Gojek dan Pizza Hut
link : Viral Lindungi Pizza dari Disinfektan, Driver Ojol Diganjar Penghargaan dari Gojek dan Pizza Hut

Baca juga


Viral Lindungi Pizza dari Disinfektan, Driver Ojol Diganjar Penghargaan dari Gojek dan Pizza Hut


Beritaterheboh.com - Driver ojek online (ojol) yang viral setelah aksi penuh tanggung jawabnya melindungi pizza pesanan pelanggan dari semprotan disinfektan berujung penghargaan.

Dilansir tayangan YouTube Narasi TV, PT Gojek Indonesia dan Pizza Hut dikabarkan akan memberikan penghargaan kepada driver ojol yang diketahui bernama Achirul Syofyan tersebut.

Co-CEO Gojek, Kevin Aluwi mengungkapkan, aksi yang dilakukan Achirul menunjukkan dua hal yang patut dicontoh.

"Yang pertama semangat menjaga amanah, beliau menjaga makanan customer karena itu amanah yang ia bawa," ujar Kevin.

Hal kedua disebut Kevin ialah jiwa yang mementingkan orang lain daripada diri sendiri.


"Beliau mementingkan pelanggannya dibandingkan dirinya sendiri," ungkap Kevin.

Kevin menilai apa yang dilakukan Achirul adalah perilaku yang luar biasa di tengah masa-masa sulit yang tak luput memberikan dampak pada driver ojol.

"Saat ini kami sedang menyiapkan penghargaan kecil untuk Pak Achirul," ungkap Kevin.


Tanggapan Pizza Hut

Sementara itu, CEO Pizza Hut Indonesia, Steven Lee juga mengungkapkan apresiasi kepada Achirul.

"Di Pizza Hut, kami selalu ingin mengenal lebih dekat orang-orang yang menunjukkan kebaikan hati seperti ini," ujarnya.

Lee mengungkapkan pihaknya sangat menghargai aksi driver ojol yang telah melampaui tugasnya untuk melindungi produk yang dibawa.

"Kami selalu ingin tahu, mitra kami memperlakukan produk kami seperti yang kami lakukan," ujarnya.

Sehingga, pelanggan menerima produk dalam kondisi baik.


"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada pengemudi ini atas kebaikannya," ungkapnya.

"Kami akan secara resmi memberikannya hadiah hari ini," imbuhnya.



Tanggapan Achirul

Sementara itu, Achirul mengungkapkan tidak menyangka dirinya menjadi viral atas aksi spontan yang ia lakukan.

"Aku gak nyangka," ungkap Achirul saat dihubungi Najwa Shihab.


Achirul mengaku ia baru saja mengeluarkan pizza dari jok motor di saat mobil petugas penyemprot disinfektan.


"Pas juga pizza nya diambil dari jok, pas mobilnya dateng," ujarnya.

Achirul mengaku saat itu tidak sempat menghindar apalagi memindahkan motor.

"Jadi langsung peluk aja," ungkapnya.

Lebih lanjut, Achirul berharap segala kondisi membaik.


"Semuanya semoga lebih baik," ujar Achirul.


View this post on Instagram

Video driver ojek online tersiram disinfektan saat antar pesanan makanan ramai menuai komentar dan reaksi haru dari teman2. Video itu pertama kali diunggah Puji Khikmatul Khasana di akun TikTok miliknya. Tim @narasinewsroom melacak akun TikTok milik Puji untuk mengonfirmasi apakah betul ia yang merekam video tersebut. "Lokasi saya di Batam, itu gojek pesanan rekan kerja saya, mata saya juga merem waktu merekam karena ikut terkena semprot,” kata Puji saat dikonfirmasi. Setelah mendapatkan konfirmasi, tim @narasinewsroom lalu menelusuri nomor kontak pengendara Gojek tersebut melalui jejak pemesanan makanan. Kami juga berusaha mencari tahu informasi mengenai driver tersebut kepada pihak Gojek dan Pizza Hut Indonesia. Lewat penelurusan itu akhirnya, kami bisa mendapatkan kontak dan bisa menghubungi langsung Achirul Syofyan. Ketika saya hubungi melalui sambungan video call, Achirul Syofyan, driver Gojek di Batam mengatakan tak menyangka kalau videonya menjadi viral. Ia justru mendapatkan kabar secara tak sengaja ketika tadi malam ia kembali mengambil orderan di PHI Batam dan diberitahu bahwa videonya viral. “Saya waktu itu spontan saja tutupin kotak pizza, jangan sampai orderan saya basah”. Di situasi pandemi ini, Achirul bercerita ke saya bahwa dia tidak punya pilihan untuk #dirumahaja. Achirul berharap situasi semakin membaik, agar orang-orang yang memiliki profesi sepertinya dapat bekerja dengan tenang. Atas dedikasinya menjaga makanan pesanan dari semprotan disinfektan, Achirul mendapat apresiasi dari Gojek @gojekindonesia dan Pizza Hut Indonesia @pizzahut.indonesia Terima kasih Pak Achirul sudah memberi contoh pada kami tentang pentingnya dedikasi dan keikhlasan dalam profesi. #CatatanNajwa
A post shared by Najwa Shihab (@najwashihab) on

Tribunnews.com

from Berita Heboh https://ift.tt/2R7MSdw
via IFTTT


loading...

Demikianlah Artikel Viral Lindungi Pizza dari Disinfektan, Driver Ojol Diganjar Penghargaan dari Gojek dan Pizza Hut

Sekianlah artikel Viral Lindungi Pizza dari Disinfektan, Driver Ojol Diganjar Penghargaan dari Gojek dan Pizza Hut kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Viral Lindungi Pizza dari Disinfektan, Driver Ojol Diganjar Penghargaan dari Gojek dan Pizza Hut dengan alamat link https://ifknews.blogspot.com/2020/04/viral-lindungi-pizza-dari-disinfektan.html

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Tidak ada komentar:

Posting Komentar