Iwan Fals Ikutan Kritik Nyinyiran Jiwasraya ala Jokowi ke SBY

18.03
Iwan Fals Ikutan Kritik Nyinyiran Jiwasraya ala Jokowi ke SBY - Hallo sahabat IFKNews, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Iwan Fals Ikutan Kritik Nyinyiran Jiwasraya ala Jokowi ke SBY, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel IFKNews Sekilas Politik, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Iwan Fals Ikutan Kritik Nyinyiran Jiwasraya ala Jokowi ke SBY
link : Iwan Fals Ikutan Kritik Nyinyiran Jiwasraya ala Jokowi ke SBY

Baca juga


Iwan Fals Ikutan Kritik Nyinyiran Jiwasraya ala Jokowi ke SBY

Beritaterheboh.com -  Iwan Fals memberikan kritikan kepada para elit Indonesia yang kerap mengkritik pendahulunya. Iwan Fals bahkan mempertanyakan kapan para elit berhenti atas tingkah tersebut.

"Gini lo, jaman Bung Karno ngelawan penjajah, jaman Pak Harto nyalahin Bung Karno, jaman Habibi Timor Timur lepas, Jaman Gusdur ngritik Pak Harto, Jaman Bu Mega, nganuin Gusdur, Jaman SBY nyinyirin Mega, Jaman Jokowi nyinggung SBY...lha kapan benernya elit2 itu...," kata Iwan Fals dalam kicauannya, Minggu (22/12).

Kicauan Iwan Fals ini datang setelah ramai pemberitaan Jokowi dianggap menyinggung pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono atas masalah yang membelit Jiwasraya.

"Ini adalah persoalan yang sudah lama sekali. Mungkin, 10 tahun lalu. Problem ini sudah, mungkin, tiga tahun, kami tahu dan ingin menyelesaikan masalahnya. Tetapi, ini bukan masalah yang ringan," ujar Jokowi di Balikpapan, Rabu (18/12).

Pernyataan itu ditanggapi negatif oleh sejumlah politikus Partai Demokrat. Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan meminta agar Jokowi tidak memakai alasan sejarah dengan menyalahkan pemerintah sebelumnya terkait masalah keuangan di PT Asuransi Jiwasraya (Persero).

Politikus Demokrat Andi Arief menilai sikap sering menyalahkan yang dilakukan Jokowi 'kambuh' lagi dalam menyikapi kasus Jiwasraya. Ia heran Jokowi menyalahkan periode pemerintahan presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) padahal kejadiannya di masa pemerintahannya saat ini.

"Hari ini Pak Jokowi kambuh, asuransi yang gagal bayar di eranya Jokowi-Ma'ruf, yang disalahkan justru era Jokowi-JK dan era SBY-Boediono," kata Andi dalam akun Twitter pribadinya @Andiarief__ Kamis (19/12).

Namun Staf Khusus Presiden Bidang Hukum Dini Shanti Purwono membantah bahwa Jokowi menyalahkan pemerintahan SBY atas kemelut tersebut.

Dini mengatakan Jokowi hanya ingin menyampaikan fakta masalah yang membelit Jiwasraya itu sudah berlangsung lama. Menurutnya, masalah yang sudah lama terjadi itu tentu tak bisa diselesaikan dengan cepat.

"Karena situasinya cukup berat maka tidak realistis kalau dituntut bahwa persoalan ini dapat diselesaikan secara mudah dan seketika," ujar Dini.(Cnnindonesia.com)



from Berita Heboh https://ift.tt/2ZbvXtw
via IFTTT


loading...

Demikianlah Artikel Iwan Fals Ikutan Kritik Nyinyiran Jiwasraya ala Jokowi ke SBY

Sekianlah artikel Iwan Fals Ikutan Kritik Nyinyiran Jiwasraya ala Jokowi ke SBY kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Iwan Fals Ikutan Kritik Nyinyiran Jiwasraya ala Jokowi ke SBY dengan alamat link https://ifknews.blogspot.com/2019/12/iwan-fals-ikutan-kritik-nyinyiran.html

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Tidak ada komentar:

Posting Komentar