Pasar Otomotif Stagnan, Toyota Tetap Perkasa

14.05
Pasar Otomotif Stagnan, Toyota Tetap Perkasa - Hallo sahabat IFKNews, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Pasar Otomotif Stagnan, Toyota Tetap Perkasa, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Pasar Otomotif Stagnan, Toyota Tetap Perkasa
link : Pasar Otomotif Stagnan, Toyota Tetap Perkasa

Baca juga


Pasar Otomotif Stagnan, Toyota Tetap Perkasa

Liputan6.com, Jakarta - PT Toyota-Astra Motor (TAM) mampu mencetak angka penjualan positif di tengah kondisi pasar otomotif yang relatif stagnan. Hal itu dibuktikan lewat pencapaian penjualan wholesale pada April lalu dibanding bulan sebelumnya.

Berdasarkan keterangan resmi yang Liputan6.com terima, TAM melaporkan telah membukukan penjualan wholesale sebanyak 29.424 unit selama April 2019. Angka tersebut naik 2,4 persen dibanding Maret 2019 sebanyak 28.275 unit.

Vice President Director TAM Henry Tanoto mengaku sudah memprediksi kondisi ini. Menurutnya, kondisi pasar otomotif seperti sektor lainnya akan relatif stagnan dalam beberapa bulan ini seiring dengan berlangsungnya agenda politik nasional.

"Sebagian besar perhatian masyarakat—termasuk dunia usaha—masih terhadap perkembangan situasi politik. Namun melihat kinerja penjualan Toyota sepanjang April, kami optimistis pasar otomotif akan segera bergerak begitu agenda politik nasional tuntas," Henry menambahkan.

Bicara total penjualan wholesale selama empat bulan pertama tahun ini, TAM telah membukukan penjualan sebanyak 106.690 unit dengan market share sekitar 32 persen.

"Secara volume, angka penjualan sepanjang Januari-April 2019 sedikit mengalami penurunan yaitu sekitar 6,3 persen dibandingkan periode yang sama pada 2018 sebesar 113.854 unit. Namun market share Toyota naik tajam dari 28,9 persen pada Januari-April 2018 menjadi 32 persen," terang Henry.

Kontribusi terbesar disumbang segmen MPV yang mencapai 64.985 unit. Kemudian diikuti SUV sebesar 26.105 unit, hatchback 10.226 unit dan sedan 991 unit serta segmen kendaraan komersial 4.036 unit.

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2Q2gcAA
May 10, 2019 at 07:21PM from Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari Ini Indonesia dan Dunia - Liputan6.com http://bit.ly/2Q2gcAA
via IFTTT


loading...

Demikianlah Artikel Pasar Otomotif Stagnan, Toyota Tetap Perkasa

Sekianlah artikel Pasar Otomotif Stagnan, Toyota Tetap Perkasa kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Pasar Otomotif Stagnan, Toyota Tetap Perkasa dengan alamat link https://ifknews.blogspot.com/2019/05/pasar-otomotif-stagnan-toyota-tetap.html

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Tidak ada komentar:

Posting Komentar