Judul : Gol Spektakuler Mohamed Salah: 27,8 Meter dan 122 KM per Jam - CNN Indonesia
link : Gol Spektakuler Mohamed Salah: 27,8 Meter dan 122 KM per Jam - CNN Indonesia
Gol Spektakuler Mohamed Salah: 27,8 Meter dan 122 KM per Jam - CNN Indonesia
Jakarta, CNN Indonesia -- Winger Liverpool Mohamed Salah mencetak gol spektakuler ketika mengalahkan Chelsea pada laga Liga Primer Inggris di Stadion Anfield, Minggu (14/4). Bola hasil tendangan Salah memiliki kecepatan yang cukup luar biasa.Liverpool menang 2-0 atas Chelsea pada lanjutan Liga Inggris. Gol dari Sadio Mane menit ke-51 dan Salah pada menit ke-53 memastikan Liverpool kembali menggeser Manchester City di puncak klasemen sementara Liga Inggris.
Salah mencetak gol spektakuler. Pemain asal Mesir itu melepaskan tendangan dari luar kotak penalti yang bersarang ke pojok kanan atas gawang Chelsea yang dikawal kiper Kepa Arrizabalaga.Dikutip dari Daily Mail, Salah mencetak gol dari jarak 27,8 meter. Sementara kecepatan bola yang menghujam gawang Chelsea hasil tendangan Salah memiliki kecepatan 122 kilometer per jam.
Kepa Arrizabalaga gagal menghentikan tendangan Mohamed Salah. (REUTERS/Phil Noble)
|
Dalam wawancara dengan Sky Sports usai laga melawan Chelsea, Salah yakin Liverpool bisa merebut gelar Liga Inggris musim ini. Pemain 26 tahun itu yakin jika Liverpool mampu menang di empat laga terakhir melawan Cardiff City, Huddersfield Town, Newcastle United, dan Wolverhampton Wanderers, maka The Reds akan juara.
Demikianlah Artikel Gol Spektakuler Mohamed Salah: 27,8 Meter dan 122 KM per Jam - CNN Indonesia
Anda sekarang membaca artikel Gol Spektakuler Mohamed Salah: 27,8 Meter dan 122 KM per Jam - CNN Indonesia dengan alamat link https://ifknews.blogspot.com/2019/04/gol-spektakuler-mohamed-salah-278-meter.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar