Judul : Ukur Kemampuan, Prajurit Kodim 0803/Madiun Laksanakan Tes Garjas Periodik
link : Ukur Kemampuan, Prajurit Kodim 0803/Madiun Laksanakan Tes Garjas Periodik
Ukur Kemampuan, Prajurit Kodim 0803/Madiun Laksanakan Tes Garjas Periodik
MADIUN, KabarXXI.Com – Dalam rangka menjaga dan meningkatkan kemampuan fisik, ratusan Prajurit dan PNS Kodim 0803/Madiun melaksanakan tes kesegaran jasmani (garjas) periodik semester 1 tahun 2019, di Lapangan Gajah Mada, Kelurahan Mojorejo, Kecamatan Taman, Kota Madiun, Jawa Timur (Jatim), Kamis, 25 April 2019.
Tes kesegaran jasmani tersebut meliputi tes kesegaran ‘A’ berupa lari dengan waktu 12 menit dan tes kesegaran ‘B’ berupa pull up, twis sit up, push up, dan lunges dengan durasi 1 menit serta shuttle run dengan durasi kecepatan waktu, ditambah dengan ketangkasan renang jarak 50 meter.
Komandan Kodim (Dandim) 0803/Madiun, Letkol Czi Nur Alam Sucipto mengatakan, bahwa tes kesegaran jasmani ini merupakan kewajiban bagi setiap prajurit dan PNS.
“Tes kesegaran jasmani ini juga merupakan program TNI-AD yang harus dilaksanakan setiap prajurit TNI-AD dan PNS TNI,” ungkapnya di sela-sela meninjau pelaksanaan tes kesegaran jasmani di Lapangan Mojorejo.
Dandim mengimbau, seluruh prajurit dan PNS agar selalu membina fisiknya dengan baik dengan memanfaatkan kegiatan pembinaan fisik disatuan.
Ia juga berharap, dengan adanya kegiatan garjas ini, para prajuritnya akan terjaga fisiknya sehingga bisa menunjang kegiatan tugas pokok sebagai aparat kewilayahan. (rls/red)
source http://www.kabarxxi.com/2019/04/ukur-kemampuan-prajurit-kodim.html
loading...
Demikianlah Artikel Ukur Kemampuan, Prajurit Kodim 0803/Madiun Laksanakan Tes Garjas Periodik
Sekianlah artikel Ukur Kemampuan, Prajurit Kodim 0803/Madiun Laksanakan Tes Garjas Periodik kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Ukur Kemampuan, Prajurit Kodim 0803/Madiun Laksanakan Tes Garjas Periodik dengan alamat link https://ifknews.blogspot.com/2019/04/ukur-kemampuan-prajurit-kodim.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar