Judul : Pertama di RI, Ini 2 Tipe Mobil Listrik Taksi Blue Bird - CNBC Indonesia
link : Pertama di RI, Ini 2 Tipe Mobil Listrik Taksi Blue Bird - CNBC Indonesia
Pertama di RI, Ini 2 Tipe Mobil Listrik Taksi Blue Bird - CNBC Indonesia
Jakarta, CNBC Indonesia - PT Blue Bird Tbk (BIRD) resmi meluncurkan taksi listrik yang diberi nama e-Taxi. Pengenalan ini dilakukan di kantor pusat Blue Bird, Mampang Prapatan, Jakarta, Senin (22/4/2019).e-Taxi akan menggunakan Mobil Tesla Model X 75D A/T untuk jenis Silver Bird dan Premium. Saat ini baru ada 4 mobilnya, namun akan ditambahkan hingga 200 unit pada 2020. Blue Bird juga akan menggunakan mobil listrik produksi BYD tipe E6 yang akan berjumlah 25 unit. BYD merupakan pabrikan mobil listrik asal China.
"Sebagai operator taksi terbesar di Indonesia, Bluebird terus melakukan inovasi seiring dengan perkembangan teknologi, guna memberikan pelayanan terbaik kepada para pelanggan. Adapun penggunaan armada taksi listrik ini menjadi salah satu langkah awal dan wujud nyata akan kontribusi Bluebird terhadap pelestarian lingkungan, khususnya di Indonesia," demikian keterangan Blue Bird, Senin (22/4/2019).
Bluebird akan menghilangkan 434,095 kg emisi CO2 atau konsumsi BBM sebanyak 1.898.182 liter; dan penambahan 2000 unit mobil listrik pada periode tahun 2020 - 2025 akan menghilangkan 21.704.760 kg emisi CO2 atau setara dengan konsumsi BBM sebanyak 94.909.091 liter.
Foto: Mobil listrik Blue Bird (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
|
Asal tahu saja, Tesla Model X 75D A/T merupakan mobil listrik yang diperkenalkan Tesla pada 2016 silam. Model ini mengandalkan baterai berkapasitas 75 kWh yang dapat melesat hingga kecepatan 210 km/jam. Sedangkan jarak tempuh di klaim bisa mencapai 380 km.
Untuk mengisi daya baterai, dibutuhkan waktu 7 jam dengan kapasitas listrik rumahan 10.000 kWh. Saat ini harga Tesla Model X 75D A/T paling murah US$200 ribu atau setara Rp 2,8 miliar.
Adapun mobil BYD e6 A/T adalah mobil listrik yang diluncurkan pada 2010 silam. Mobil listrik ini memiliki memang sudah dijadikan taksi di China, AS, Belgia, Belanda dan Inggris.
Jarak tempuh mobil ini diklaim mencapai 300 km. Kapasitas baterainya mencapai 75 kWh. Harga mobil ini di kisaran US$ 35.000 (Rp 490 juta) hingga US$74.000 (Rp 1,04 miliar).
Simak video soal keputusan Blue Bird gunakan mobil listrik di bawah ini:
[Gambas:Video CNBC]
(roy/dru)
http://bit.ly/2XDtlTjDemikianlah Artikel Pertama di RI, Ini 2 Tipe Mobil Listrik Taksi Blue Bird - CNBC Indonesia
Anda sekarang membaca artikel Pertama di RI, Ini 2 Tipe Mobil Listrik Taksi Blue Bird - CNBC Indonesia dengan alamat link https://ifknews.blogspot.com/2019/04/pertama-di-ri-ini-2-tipe-mobil-listrik.html
1 komentar:
Jangan Sampai Ketinggalan, Klaim Bonus Ramadhan Sahur Dan Ngabuburit Bersama PokerAyam Sekarang Juga ...
* Bonus Sahur Khusus di jam 03.00 WIB s/d 06.00 WIB
* Bonus Ngabuburit Khusus di jam 17.30 WIB s/d 20.30 WIB
Syarat dan Ketentuan Berlaku..
DAFTAR POKER ONLINE TERPERCAYA
Informasi Lebih Lanjut Hubungi Kami PokerAyam
LiveChat : www.pokerayam.top
WA : 0812-2222-1680
LINe : POKERAYAM
Posting Komentar