Judul : Bola-Bola Mati Jadi Opsi Manchester United
link : Bola-Bola Mati Jadi Opsi Manchester United
Bola-Bola Mati Jadi Opsi Manchester United
Manchester United menantang Barcelona dalam posisi tertinggal 0-1 secara agregat. (Foto: Lee Smith/REUTERS) |
Manchester United menyadari takkan banyak peluang didapatkan di markas Barcelona. Salah satu opsi untuk mengejar ketertinggalan adalah dari bola mati.
MU akan bertandang ke Camp Nou, Rabu (17/4/2019) dinihari WIB di leg kedua Liga Champions. 'Setan Merah' saat ini tertinggal 0-1 menyusul kekalahan pada leg pertama di kandang.
Butuh mencetak gol, MU dihadapkan pada tantangan sulit bahwa Blaugrana begitu dominan dalam hal penguasaan bola. Pada leg pertama lalu, tim arahan Ernesto Valverde itu mencatatkan penguasaan bola hingga 66%.
Dari sana, Barcelona mencatatkan enam tembakan dengan separuhnya mengarah ke gawang. Sementara MU punya 10 percobaan, di mana tak satupun on target.
Efisien dalam memanfaatkan setiap penguasaan bola akan jadi kunci untuk MU. Sementara itu, opsi lainnya adalah memaksimalkan bola-bola mati.
Manajer MU Ole Gunnar Solskjaer menilai timnya punya keunggulan fisik yang bisa dimanfaatkan.
"Kami tahu kami bisa tetap ada di pertemuan ini kalau bisa clean sheet. Di menit ke-93, kalau kami mendapatkan bola mati, kami lebih tinggi dan besar daripada mereka kan," ujarnya.
"Kami perlu bertahan dengan baik dan harus mencetak gol. Saya tak keberatan kalau golnya tercipta di menit ke-93," tandas Solskjaer dikutip BBC.
loading...
Demikianlah Artikel Bola-Bola Mati Jadi Opsi Manchester United
Sekianlah artikel Bola-Bola Mati Jadi Opsi Manchester United kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Bola-Bola Mati Jadi Opsi Manchester United dengan alamat link https://ifknews.blogspot.com/2019/04/bola-bola-mati-jadi-opsi-manchester.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar