Djanur: Bonek Boleh Kecewa, tapi Jangan Serang Pemain - detikSport

02.08
Djanur: Bonek Boleh Kecewa, tapi Jangan Serang Pemain - detikSport - Hallo sahabat IFKNews, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Djanur: Bonek Boleh Kecewa, tapi Jangan Serang Pemain - detikSport, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Comot Kabar, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Djanur: Bonek Boleh Kecewa, tapi Jangan Serang Pemain - detikSport
link : Djanur: Bonek Boleh Kecewa, tapi Jangan Serang Pemain - detikSport

Baca juga


Djanur: Bonek Boleh Kecewa, tapi Jangan Serang Pemain - detikSport

Jakarta - Hasil imbang yang dipetik Persebaya Surabaya melawan Arema FC digugat suporter. Sejumlah pemain disoroti, di antaranya Amildo Balde dan Miswar Saputra.

Leg pertama final Piala Presiden 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo antara Persebaya vs Arema FC, Selasa (9/4/2019) berakhir imbang 2-2. Hasil ini jadi kerugian besar untuk Persebaya selaku tuan rumah, karena laga penentuan digelar di markas Arema FC.

Usai pertandingan, suporter Persebaya meluapkan kekecewaan dengan melempari pemain. Sejumlah pemain dikritik suporter dengan Amildo dan Miswar jadi dua nama paling disoroti, karena dinilai bermain mengecewakan.

Amildo misalnya, dibandingkan dengan penyerang Persebaya sebelumnya yakni David da Silva. Da Silva musim lalu mencetak 20 gol di Liga 1 untuk Persebaya, menjadi pencetak gol terbanyak kedua di kompetisi.

Tapi musim ini Da Silva dilepas Persebaya. Ia kini bermain untuk Pohang Steelers di Liga Korea Selatan.

"Jadi saya mengimbau kepada suporter, dukunglah pemain, jangan membanding-bandingkan dengan David da Silva yang sudah pergi, untunglah Amildo Balde tidak bermain medsos," ungkap Pelatih Persebaya Djajang Nurjaman usai pertandingan.

"Dia (Da Silva) sudah pergi, dia tidak bisa dibeli karena dia pemain mahal. Jadi tolonglah jangan dibanding-bandingkan. Hari ini Amildo bermain bagus, jadi tidak ada alasan untuk menggantinya," imbuh pelatih yang akrab disapa Djanur tersebut.

Miswar juga tak luput dari sorotan suporter. Djanur menyatakan bahwa pemain bagus pun terkadang bisa mengalami momen kurang maksimal.

Dia berharap suporter terus memberi dukungan agar kepercayaan diri pemain terjaga. Lagipula, masih ada leg kedua sekalipun akan berat karena digelar di Malang.

"Mungkin bonek kecewa dengan apa yang terjadi di lapangan, mungkin Miswar dianggap melakukan kesalahan, sehingga mereka bisa menyamakan kedudukan," sambung Djanur.

"Tapi saya mengimbau kepada Bonek, kalau bisa dukunglah pemain, karena pemain tidak selamanya bisa tampil bagus, kadang fluktuatif, kadang ada penurunan. Di situlah saya mengimbau untuk tetap memberi support kepada pemain agar pemain tetap confident."

"Dan untuk pertandingan berikutnya bisa lebih baik lagi. Kalau memang kecewa, kita juga kecewa dengan hasil ini. Ekspektasi bonek sama dengan ekspektasi tim, ingin menang pada pertandingan hari ini. Namun apa boleh buat kami tidak bisa memenuhi harapan kita semua," lanjut Djajang. (raw/mrp)

Let's block ads! (Why?)

http://bit.ly/2Gb6WXB


loading...

Demikianlah Artikel Djanur: Bonek Boleh Kecewa, tapi Jangan Serang Pemain - detikSport

Sekianlah artikel Djanur: Bonek Boleh Kecewa, tapi Jangan Serang Pemain - detikSport kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Djanur: Bonek Boleh Kecewa, tapi Jangan Serang Pemain - detikSport dengan alamat link https://ifknews.blogspot.com/2019/04/djanur-bonek-boleh-kecewa-tapi-jangan.html

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Tidak ada komentar:

Posting Komentar